Thursday, January 31, 2013

Suzuki Wagon R Siap Mengaspal...


Awalnya Suzuki sudah menyiapkan mobil yang siap dijadikan program mobil murah dan ramah lingkungan (LCGC) di Indonesia, diantaranya Suzuki Alto, A-Star, dan Wagon R. Berdasarkan informasi yang didapat, Suzuki menetapkan Suzuki Wagon R dinilai lebih bagus dan bisa diterima oleh konsumen Suzuki Jakarta.



Model Suzuki Wagon R yang akan siap dipasarkan ini sama dengan apa yang diluncurkan di negara India. Bila diamati Suzuki Wagon R ini mengingatkan oleh Suzuki Karimun yang telah lama mengaspal di Indonesia. Wagon R yang akan siap menjadi mobil murah Suzuki Jakarta ini tidak lagi berbentuk dengan sudut-sudut kotak yang terkesan kaku.

Suzuki Wagon R ini dimodali dengan mesin 1,0 liter, 3 silinder yang menyemburkan tenaga output sebesar 8 PS dan torsi 90 Nm. Sedangkan transmisi manual 5-percepatan. Berdasarkan hasil uji-coba Maruti, konsumsi bahan bakar 14,2 kpl  di kota dan 18,9 kpl di jalan tol.

Bila Suzuki Jakarta belum memberi informasi kapankah Suzuki Wagon R ini siap mengaspal dan berapa harganya, namun di negeri India Wagon R ini bisa dibanderol dengan harga 357.880 rupee atau sekitar Rp 64,4 juta dan tersedia 5 varian termasuk yang menggunakan bahan bakar gas ( BBG)

No comments:

Post a Comment